Translate

Sabtu, 24 September 2011

WITGET BUTO CAKIL BAGIAN DUA

cerpen dunia maya melanjutkan postingan super pendek berjudul : WITGET BUTO CAKIL

Buto Cakil: "We ladala berhenti satria tampan,siapa namamu dari mana asalmu?"

Satria: "Buto buto,ludahmu muncrat muncrat,tanganmu kesana kemari,siapa namamu darimana asalmu?"

Buto Cakil: "We ladala,ditanya malah bertanya."

Buto Cakil:"Naku Kalamaruto."

(kalau yang adegan ini yang jadi satria Arjuna)

Satria:"Aku Arjuna."

Buto Cakil:"Arjuna."

Kemudian Arjuna ini menyebut banyak nama,seperti:Arjuna,Janaka,Kumbang Ali Ali dan banyak lagi namanya.
Buto Cakil ini selalu menirukan nama yang disebutkan oleh Arjuna.

Singkat cerita Buto Cakil melarang Satria melewati hutan negerinya,tetapi sang Satria tetap memaksa dan jadilah perang tanding antara Buto Cakil dan Satria.

Cakil mengeluarkan jurus jurus lincahnya,jab jab,upercut,hook kiri kanan dan jurus lari lari.

Satria/Arjuna yang tlemak tlemek mengimbanginya dengan jurus jurus akal.

Pada akhirnya buto Cakil ini kalah dan mati ditikamkan kerisnya sendiri oleh Arjuna.

Dari gambaran inilah beberapa ahli mikir dan penghayat menemukan beberapa faedah yang bisa dipetik hikmahnya.

1.Buto Cakil digambarkan sebagai kejahatan.Hari ini dalam pagelaran wayang ia akan mati tertikam kerisnya sendiri.Menggambarkan bahwa kejahatan akan menghancurkan diri sendiri.

Dalam pagelaran wayang yang lain,Buto Cakil akan ada lagi dan mati lagi,digambarkan sebagai kejahatanpun akan tetap ada..

Hehehe,Arjuna jangan seneng dulu ya Na?masalahnya ada sisi buuuaiknya kang Cakil ini.

2.Buto Cakil,seorang prajurit gagah berani.
Untuk menjaga perbatasan negeri hutannya ia rela mati.
Ndak peduli siapa yang masuk,tanpa pasport tanpa ijin harus kembali.

Arjuna meskipun membawa misi penting dan utusan dewa tapi kalau masuk negeri orang sludar sludur bisa bisa diberondong Ak-47.
Buto Cakil kan gak salah,orang dia prajurit menjaga negerinya, ada yang masuk tanpa ijin ya ditolak.
Siapa tahu Arjuna masuk hutan mau mbangun istana di dalamnya atau mau nebangi pohon pohon,kan merusak lingkungan.

Buto Cakil menganggap baik buruk kan negaraku dhewe,kenapa orang slundap slundup ke negaraku.

Ciluk Ba,,kuakakak nah tentang witget buto Cakil saya semoga bisa dipasang di blog masing masing, salam nggegek dari cerpen dunia maya.


cerpen jekethek.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih kunjungannya,dan silahkan tinggalkan pesan sebagai saran pada blog sederhana ini salam persahabatan dari cerpen dunia maya

Barangkali kita bisa saling menginspirasi,mohon bila coppy paste sertakan link ke blog ini dan tulis pengarangnya.Terimakasih sahabat cerpen dunia maya