Translate

Selasa, 10 Januari 2012

Cerpen Dongeng Seekor Nyamuk Dan Seekor Singa

Setelah posting terakhir di akhir tahun 2011 pada 20 Desember yaitu : cerpen dunia maya: Cerpen kartun :Dongeng Gara Gara Tak Sengaja Empat (tamat) kembali di awal tahun meskipun terlambat cerpen dunia maya update cerpen berlatar belakang dongeng,yakni cerpen dongeng yang berjudul Seekor Nyamuk Dan Seekor Singa.

Bagaimana kisahnya?Mari kita simak cerpen yang ditulis bersambung ini.

Cerpen Dongeng : Seekor Nyamuk Dan Seekor Singa

Gulita malam telah tiba,merayap menyelimuti di sebagian belahan bumi.

Alkisah di sebuah rimba belantara beristirahatlah seekor Singa yang kecapekan setelah seharian berburu mencari mangsa.

"Nging,nging..."Datanglah seekor nyamuk mendekat telinganya.Sang Singa merasa risih dan dikepakkan telinganya hingga nyamuk pergi.

"Nging nging."Datang lagi si Nyamuk nakal,sekarang menggigit perutnya dan: "Pluk!"Disabetkan ekornya ke arah nyamuk,tapi sayang meleset.

"Hai Nyamuk!Kurang ajar banget kamu yah,gak tahu aku capek mau tidur!"Bentak Singa sambil menggaum:"HAUM...!"
Nyamuk tidak peduli,ia datang lagi dan menggigit.

"HAUMM,,kurang ajar,apa kamu gak tahu hai nyamuk!Aku ini raja hutan,semua binatang takut padaku,apa kau ingin aku mangsa?!!"kembali Singa menggertak Nyamuk yang usil.

Tiba tiba Nyamuk mendekat ke telinga Singa dan tertawa : "King king king!"(Hahaha,,,kalau ini tawanya penulis,soalnya bingung gimana ya gambaran tawa nyamuk?)

Singa marah besar dan sampai berdiri sibuk menghalau Nyamuk dengan ekornya.

"Hai Singa,kamu gak usah marah,percuma kamu mau membunuhku,kagak bakalan bisa!"Teriak Nyamuk yang sudah kekenyangan menghisap darah Singa.

"Haum,,nyamuk kurang ajar kau!"Hardik Singa.
"Hai Singa,percayalah padaku bahwa engkau meski raja hutan tak akan sanggup melawanku."Kata Nyamuk.
"Apa maksudmu nyamuk?"Singa Jadi penasaran.
"Nging nging,hai Singa,meskipun di National Geograpic kau adalah Predator tingkat atas,tapi apakah kamu tahu mahkluk paling cerdas di dunia ini aku buat bertekuk lutut padaku."Nyamuk membuat psikywar alias perang urat syaraf agar Singa jatuh mental.

"Apakah maksudmu Kancil?"tanya Singa.
"Haha,nging,haha nging,,bukan!"Jawab nyamuk sambil terkekeh.
"Lalu apa ya kaumaksud?"Singa mulai mereda kemarahannya,toh Nyamuk tidak membuatnya gatal lagi.
"Yang kumaksud adalah manusia."Nyamuk menjelaskan.
"Apa katamu?Kau sanggup mengalahkan manusia?"Singa terbengong bengong mendengar kata kata Nyamuk.
Singa ingat cerita kawan kawan binatangnya bahwa manusia adalah mahkluk yang sanggup mengalahkan bangsanya,kalau tidak mati ya dimasukkan penjara bersama binatang lain alias kebun binatang.

"Hai singa,aku sanggup mengalahkan manusia,aku sanggup mematahkan tulang tulangnya."Jelas si Nyamuk.
"Apa kamu bisa membuktikan hai Nyamuk?"Singa tambah penasaran.
"Tentu saja bisa,bahkan aku sanggup membakar seorang manusia."Jawab Nyamuk.
"Buktikan sekarang padaku!"Pinta Singa.
"Jangan sekarang,karena aku harus mengumpulkan tenaga dan memilih waktu yang tepat."

Kemudian Nyamuk menjelaskan bahwa nanti Singa akan diajak ke tempat manusia dan menyaksikan Nyamuk mengalahkan manusia.

Hemm,,,benarkah Nyamuk bisa mematahkan tulang seorang manusia dan sanggup membakarnya?Lalu dengan cara apa ia melakukannya?Jawabnya ada di seri yang akan datang.

Oleh karenanya,,kalau menemukan blog ini kembalilah di lain waktu untuk menyimak kisah cerpen dongeng Seekor Nyamuk Dan Seekor Singa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih kunjungannya,dan silahkan tinggalkan pesan sebagai saran pada blog sederhana ini salam persahabatan dari cerpen dunia maya

Barangkali kita bisa saling menginspirasi,mohon bila coppy paste sertakan link ke blog ini dan tulis pengarangnya.Terimakasih sahabat cerpen dunia maya